Monday, November 30, 2015

Who is Accountable For Your Future?

Nobody from your past should be held responsible for your future. The only person accountable for your future is you.


Dalam kosmologi metafisika asia timur, ada tiga (3) faktor yang ikut menentukan keberhasilan manusia, yaitu langit, bumi dan manusia. Diantara ketiganya, faktor yang paling mudah dikembangkan adalah faktor manusia, berupa perbuatan baik dan pembelajaran serta pendidikan.

Monday, November 23, 2015

Potensi dan Talenta

Setiap orang dilahirkan dengan potensi dan talenta yang unik. Apa peran yang sesuai dengan diri kita?

Dalam kehidupan sehari-hari, saat kita menemukan waktu untuk merenung dan memikirkan, dan timbul beberapa pertanyaan:
- Apakah saya bahagia dengan karir atau usaha saya saat ini? 
- Apakah kita tahu passion kita apa untuk menjadi sukses? 
- Serta hal-hal apa yang memotivasi diri kita? 
- Apakah jalur yang telah saya jalani sudah tepat?
- Apakah masih ada ruang untuk ditingkatkan? 

Apabila Anda menjawab ya, pada pertanyaan tersebut, maka Anda sedang berada pada jalan menuju kesuksesan. Apakah kita tahu di manakah peran kita seharusnya, sebagai wirausaha atau professional?

Secara umum, peran manusia dalam dunia kerja sehari-hari dapat dikelompokan menjadi tiga (3) kategori:
1. Sebagai Wirausaha
2. Sebagai Profesional
3. Sebagai Pengelola

Kami akan uraikan satu persatu kategori tersebut. Sebagai wirausaha, seseorang memiliki talenta berani mengambil resiko, leadership dan pejuang. Ramuan ketiganya, serta potensi berpikir strategis yang membuat seseorang menemukan passionnya dan nyaman menjalani kewirausahaannya.

Kategori seorang profesional sangat pandai dalam rutinitas yang detil, daya analisa yang tajam, dan untuk kategori ini terbagi menjadi dua (2), yang dapat bekerja dengan orang lain, menjadi karyawan profesional serta yang tidak dapat bekerjasama dengan orang lain, yang menjadi self employee, membuka konsultan, dan lain-lain.

Kategori terakhir sebagai pengelola, orang-orang ini sangat tersistem, mempunyai talenta menjalani aturan, administratif dengan baik, segala sesuatu penuh dengan aturan dan keteraturan.

Seseorang yang berhasil adalah jika dirinya mengetahui peran apa yang sesuai dengan dirinya, dan bagaimana mengoptimalkannya. Serta yang lebih penting juga, jika kita ingin mengembangkan diri kita melompat ke kategori yang lain, apa yang harus dilakukan, dan bagaimana caranya.

Jika kita memiliki talenta sebagai profesional, tentunya saat membuat bisnis atau berperan sebagai wirausaha ada suatu ketidaknyamanan atau suatu hal yang harus dirubah kebiasaan atau didelegasikan. Akan lebih sering mengurus hal-hal yang rutin detail, padahal seorang wirausaha harus berpikir dengan gambaran besar, visioner, sehingga jika kita terlena dengan diri kita, maka seorang profesional yang membuka wirausaha malahan bisa merusak usahanya sendiri, jika tidak dapat menempatkan diri pada peran yang seharusnya. 

Pembagian ketiga kategori tersebut menjadikan kita berperan di dunia seperti diri kita, dan nyaman dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Bekerja sesuai passion dan potensi yang dimiliki kita. Sehingga kesuksesan menjadi bagian dari diri kita dan lebih mudah diraih.

Banyak informasi serta suatu dorongan dari masyarakat yang membuat kita untuk berbuat lebih, berkembang dan terdorong untuk menjadi entrepreneur. Mengapa? Karena entrepreneur terlihat menyenangkan dengan menjadi pemimpin, memiliki kebebasan finansial, kebebasan waktu, serta hal yang positif lainnya. Banyak orang yang telah mencoba, tentunya ada yang berhasil dan ada pula yang gagal. Salah satu alasan yang sederhana adalah karena potensi dan karakternya bukan sebagai wirausaha, namun jika tahu caranya dan waktunya, dan tahu menempatkan diri maka kesuksesan bisa diraih dengan berbagai cara. 

Kebahagiaan bukan saja karena apa yang didapat atau diraih namun kebahagiaan juga ada dalam menjalankan peran yang sesuai dengan diri kita.

Untuk penjelasan lebih detail dan bisa memahami peran diri kita dan mengoptimalkannya, maka kami membantu rekan-rekan mengetahui potensi dan talenta unik, serta bagaimana cara mengoptimalkannya dalam Workshop kami.

Salam "Success and Happiness".


Knowing others is intelligence; knowing yourself is true wisdom. Mastering others is strength, mastering yourself is true power. - Lao Tze.  (WJS)

Monday, November 16, 2015

Manage Yourself to Success

BaZi adalah cara bangsa Tiongkok menganalisa kehidupan seseorang sejak ribuan tahun yang lalu. Banyak orang kurang memahami apa itu BaZi serta landasan logika ilmunya, sehingga lebih terlihat sebagai mistik. Sebenarnya BaZi merupakan pola dan kumpulan statistik dari tanggal lahir manusia. 

Setiap tanggal lahir seseorang merepresentasikan komposisi lima elemen di alam, yaitu kayu, api, tanah, logam dan air. Lima (5) elemen tersebut saling berinteraksi dan menginformasikan elemen yang dominan dalam diri kita serta susunan komposisi yang memetakan kekuatan dan potensi manusia tersebut.

Dalam memetakan interaksi antar elemen tersebut, manusia dapat dikategorikan menjadi beberapa tipe :

1. Normal Money.
2. Unexpected Money.
3. Normal Power.
4. Extreme Power.
5. Normal Knowledge.
6. Unconventional Knowledge.
7. Aggressive Intelligence.
8. Normal Intelligence.
9. Robbing Money
10. Rubbing Shoulder.

Seseorang dapat memiliki beberapa kombinasi dari tipe-tipe tersebut, sebagai contoh saya akan bahas salah satu tipe yaitu:

Tipe Extreme Power:
-       Karakter positif yaitu pantang menyerah, ambisius, berwibawa, kharismatik, berpikir cepat, dll.
-       Karakter negatif yaitu berpikir sempit, menyalahgunakan kekuasaan, menghalalkan segala cara, berpikir curiga, suka memerintah, dll.
-       Mereka memimpin dengan menerapkan sistem reward and punishment, pekerja keras, dan suka memimpin di dalam keadaan yang penuh tantangan atau ketidakpastian.
-       Lingkungan kerja yang cocok adalah lingkungan kerja yang menantang dan unpredictable, sangat bagus ditugaskan untuk berpikir strategis, mengidentifikasi permasalahan, dan menemukan solusinya.
-       Cocok di perusahaan berskala besar, dan berkarir sebagai Project Manager, Business Strategist, Military, dll.

Bagaimana kalau kita mempunyai atasan dengan tipe extreme power? Salah satu caranya adalah memberikan usulan dari sisi positif dan negatif, dan apa yang akan kita lakukan setelah disetujui olehnya, dll.

Sukses dalam kehidupan baik di pekerjaan dan bisnis pribadi dapat menjadi lebih mudah dengan memahami siapa diri kita, serta siapa orang di sekitar kita, baik rekan kerja, pimpinan, supplier, konsumen loyal, dll. 

Apa tipe saya, apa tipe mereka, bagaimana sifat dan karakternya, bagaimana mereka berperilaku, memimpin, dan lebih penting lagi, cocok sebagai apa diri kita dan bagaimana kita menghadapi dan berkomunikasi dengan pimpinan, konsumen yang memberikan hasil win-win.

Salam sukses.


Know yourself and your enemy, you will win all battles. - Sun Tzu. (WJS)

Monday, November 9, 2015

Apakah Anda "Ekstrovert"Atau "Introvert"?

Mengapa ada orang-orang yang lebih fokus ke "action" dan ada juga yang senang "making concept". Dalam BaZi secara cepat dapat dianalisa secara sederhana komposisi elemen yang ada pada tanggal lahir kita.

Saat chart elemen birth chart kita lebih dominan "yin" maka karakter yang dimiliki adalah lebih suka berpikir, banyak mempunyai ide namun kadang kurang kemampuan mewujudkan eksekusinya. Istilah sederhananya lebih "introvert" (orang belakang layar).

Sebaliknya saat elemen birth chart kita lebih dominan "yang" yang berarti kekurangan "yin", karakter yang dimiliki lebih suka bertindak, bergerak, lebih fokus kepada "action". Dominan "Yang" kurang dapat mengelola pikiran untuk menghasilkan ide. Istilah sederhananya lebih "ekstrovert". (Orang depan panggung).

Yang terbaik adalah memiliki komposisi elemen yang seimbang antara "Yin" dan "Yang", ini banyak dikatakan orang-orang yang sukses, bahwa keberhasilan adalah perwujudan mimpi dan visi menjadi kenyataan. 


Salam sukses. (WJS)

Monday, November 2, 2015

Membaca Karakter Dengan Cepat

Suatu waktu di tahun 2001, saya pertama kali dikenalkan dengan ilmu BaZi, suatu ilmu baru bagi saya dan membuat saya bertanya-tanya, apa yang bisa saya pelajari melalui BaZi ini. Selama ini yang saya pernah dengar hanya Feng Shui, bagaimana dengan BaZi?

Saat pertama kali belajar, saya dikenalkan formula-formula elemen alam yang merepresentasikan diri kita. Hari kelahiran adalah yang terpenting dan menjadi referensi dalam membaca segala sesuatu terkait dengan kita. 

Yang paling menarik adalah bagaimana bisa membaca karakter seseorang dalam waktu satu (1) menit dengan hanya melihat hari lahir kita, dan akurasinya luar biasa. Sebagai contoh: ada 10 tipe karakter manusia berdasarkan elemen-elemen di alam, saya akan memberi contoh beberapa:
1. Tipe Api Yang, adalah orang yang berkarakter super semangat, tidak kenal menyerah, senang berbagi, terus terang, tulus, senang bergaul, ceria, konsisten, gigih, dan mudah membantu orang tanpa pamrih. Namun jika elemen apinya sangat mendominasi hati-hati dengan ekses negatifnya, mudah marah, serta tidak sabar, dan kadang bisa menyulitkan.

2. Tipe Kayu Yang, adalah orang yang memiliki kebaikan hati, berprinsip kuat, kadang keras kepala dan kaku, kurang sensitif terhadap lingkungan, karena itu untuk bicara dengan orang ini harus straight forward.

3. Tipe Air Yang, adalah orang fokus, tidak bisa multitasking, mempunyai pikiran yang hebat dan smart. Orang yang senang mengajar.

Dan tipe-tipe lainnya.

Jika kita sudah paham karakter kita masing-masing maka kita lebih mudah berinteraksi dan saling memahami dengan cepat. Sebagai contoh karakter Kayu Yang dan Api Yang. Mereka jika tidak saling paham sudah bisa dipastikan salah berkomunikasi karena api yang begitu bersemangat bertemu kayu yang tenang dan stabil di permukaan. Kayu bergerak dalam pikirannya seperti akarnya menjalar kemana-mana namun tidak menunjukan pergerakannya. Api yang begitu ekspresif akan melihat sang kayu seorang yang lambat, namun begitu mereka bertemu keesokan harinya, bisa jadi terbalik, sang kayu lebih berisi konsep daripada sang api. Tenang namun berisi.

Bagaimana jika mereka bekerjasama, sang kayu memainkan peran belakang layar yang membuat konsep sedangkan sang api yang melakukan presentasi....pasti luar biasa hasilnya. Keberhasilan karena mengisi peran yang berbeda dan menguatkan. 

Menariknya metode ini kita tidak perlu menginterview serta mengisi kuesioner seperti halnya ilmu psikologi, namun dengan siklus energi pada tanggal lahir, kita bisa mengetahui secara jelas karakter seseorang dengan tepat.


Bagi yang mau belajar bagaimana memahami karakter kita, dan bagaimana mengoptimalkannya, dapat ikut dalam workshop kami. (WJS)